Welcome to our online store

Rabu, 21 November 2012

Hair Extension vs Hairclip Extension

Hair Extension adalah teknik penyambungan rambut dan solusi instan untuk rambut tipis agar tampak lebih tebal.  Tak hanya itu, hair extension digunakan untuk menyiasati mode dan trend rambut yang terus berubah-ubah.Secara teknis pemasangan rambut sambung ini cukup mudah.  Tinggal pilih rambut seperti apa yang diinginkan, apakah rambut tiruan (hair syntetic) atau rambut asli (human hair), lalu rambut sambungan tadi direkatkan pada rambut asli.  Untuk perekatannya sendiri ada dua cara pilihan yang biasa digunakan.  
Yakni, dengan cara direkatkan dengan lem khusus yang terbuat dari campuran bahan acrylic, karet, dan plastik. Sedangkan cara yang kedua menggunakan ring atau sejenis cincin yang terbuat dari bahan aluminium.


Teknis pemasangannya sebenarnya juga tidak jauh berbeda. Perbedaannya adalah kalau menggunakan lem, hair extension  Lem itu dipanaskan terlebih dahulu dengan catok, agar bisa sedikit mencairkan lem sehingga bisa menempelkan rambut yang asli dengan rambut palsu. Kemudian dari pertemuan antara rambut asli dan hair extension diputar atau diplintir sehingga merekatkan kedua rambut itu.  Dan jika yang dipilih adalah menggunakan ring, prosesnya lebih sederhana, tingal masukkan rambut asli dan palsu ke dalam ring tadi, lalu ring tadi dipipihkan sehingga menjadikan rambut asli dan palsu menyatu. disambungkan dengan rambut asli berjarak 1-2 cm dari kulit kepala dengan menggunakan lem.


Tapi banyak hal yang merugikan dari pemakaian hair extension, yaitu kerontokan rambut. Oleh sebab itu anda janga terburu buru memutuskan untuk memasang ranbut dengan cara seperti ini . Rambut yang indah adalah rambut yang sehat dan normal tanpa ada sambungan seperti itu.


Hair extension biasanya untuk mereka yang berambut tipis dan lepek bahkan yang mengalami kebotakan , untuk menutupi kebotakan di bagian atas kepala atau samping terkadang menggunakan hair extension ini.


Ada model satu lagi yang lebih simpel dan praktis yakni hairclip extension
Apa itu hair clip extension ?
Jika hair extension memakai lem atau ring dalam memasang nya, sesuai dengan namanya hair clip menggunakan sebuah clip untuk menyatukan ke dalam rambut aslinya.
Clip menyatu pada rambut sambung adapun dalam pemakainanya yaitu clip tinggal dipasang ke dalam pangkal rambut asli, klip ini cukup kuat sehingga tidak mudah lepas, kecuali jika jambak-jambakan.
Ada banyak merk dan jenis di pasaran harga juga tergantung jenisnya apakah itu human hair, campuran sintetis, atau sintetis 


Hair clip extension human hair 100 % biasanya dijual diatas harga 900 ribuan
Jika sintetis campuran harga sekitar 350 ribuan 


Apa beda antara human dan sintetis ?
Beda antara human dan sintetis tidak begitu jauh 
Jika human bisa di warnai ulang sintetis tidak, mungkin hanya ini perbedaan yang mencolok.
Untuk keawetan jelas tergantung pemakaian dan perawatan.


Kenapa banyak orang memilih sintetis dari pada human ?
Perlu diketahui bahwa rambut human sangat sulit mendapatkan bahan bakunya, tidak jarang para pemakai human banyak yang risih karena rambut ini biasanya dari rambut mayat.
seperti kisah seorang wanita pemakai hair extension sebut saja si Nina, tiga hari sejak di memakai hair extension human yang di beli di sebuah salon, setiap malam di bayangi dengan mimpi buruk tentang kedatangan seorang gadis berbaju bersih yang menginginkan rambutnya.Entahlah apakah ini ada hubunganya dengan hair extension yang dia pakai atau tidak, akan tetapi setelah dia melepas hair extensionnya ,mimpi-mimpi buruk itu juga berhenti.
Sintetis biasanya terbuat dari bahan jepang atau Korea yang teruji di lab.
Dari segi textur rambut sintetis juga sangat alami sehingga menyatu dengan rambut aslinya, sama sekali tidak akan kelihatan jika anda sedang memakai hair extension ini.
Begitulah cerita Nina setelah beralih meggunakan hair extension dari bahan sintetis.


Ada sebagian wanita yang kecewa dengan hair extension sintetis kenapa ?, karena mereka tidak membaca aturan yang tecantum dalam kemasanya.Hair extension sintetis biasanya bisa di catok hingga 180 c ,akan tetapi sering di catok melebihi itu, akibatnya rambut meleleh dan pengguna kecewa.


Benarkah hair extension dapat menyebabkan kerusakan rambut?
Bukanlah hal yang mengejutkan bila terjadi banyak kasus yang melaporkan kerusakan rambut yang disebabkan hair extension. "Sebenarnya bukan hair extension yang menyebabkan kerusakan hingga sedemikian rupa. Penyebab utamanya ada pada proses penggarapan dan perawatannya. Bila digarap dengan profesional dan hati-hati, serta dirawat dengan baik maka rambut akan tetap indah.
Terutama hair extension yang menggunakan lem ,jika tidak ingin repot dengan perawatan yang seperti ini solusi gunakan lah hair extension yang menggunakan clip.


Hair extension clip lebih mudah dalam pemasangan dan melepasanya, bahakan dalam hitungan menit dirumah bisa di pasang sendiri, tidak perlu repot pergi ke salon. Add to Cart

Related Product :

0 komentar:

Posting Komentar

Most View Product

Contact Online

Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2012. HAIRCLIP - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger